Jika kita mendasarkan hidup kita dari apa yang kita lihat dengan kasat mata, maka dapat dipastikan kita akan selalu patah semangat.
2 Korintus 4:18 Sebab kami tidak memperhatikan yang kelihatan, melainkan yang tak kelihatan, karena yang kelihatan adalah sementara, sedangkan yang tak kelihatan adalah kekal.
Apa yang kita lihat itu terbatas dan tidak kekal. Apa yang tidak kelihatan itu kekal dan tidak terbatas.
Ibrani 11:1-3
Tuhan menciptakan alam semesta dari apa yang tidak kelihatan menjadi kelihatan dengan Firman.
Kolose 1:15-20
Di dalam Yesus telah diciptakan segala sesuatu.
2 Raja 6:8-23
Saat kita melihat apa yang tidak kelihatan melalui iman, kita dapat melihat Tuhan ada di pihak kita dan Dia yang selalu menyertai kita. Kita akan melihat posisi kita yang aman di dalam Kristus.
Apapun situasi yang kita lihat saat ini, bahkan kesulitan sekalipun, itu adalah sementara. Yang kekal adalah Tuhan selalu menyertai kita.