Home > Sermon > Worship of The Latter House | Ps. Fedry Ridson | 16 Januari 2022

Mazmur 22:4 Padahal Engkaulah Yang Kudus yang bersemayam di atas puji-pujian orang Israel.

Dasar dari rumah Tuhan adalah pujian dan penyembahan dan Tuhan bersemayam di atas pujian dan penyembahan kita.

1 Samuel 16:23; 2 Tawarikh 20:21

Ketika kita mengalami pergumulan, puji dan sembahlah Tuhan. Itulah yang memberikan kelegaan, kekuatan, dan kemenangan bagi kita.

Ezra 3:10-11

Dasar kita memuji dan menyembah Tuhan adalah karena kita dikasihi olehNya. Inti dari dasar rumah Tuhan adalah : “Sebab Ia baik! Bahwasannya untuk selama-lamanya kasih setiaNya”. Semuanya itu berfokus pada kasih dan kebaikan Tuhan.

Efesus 5:19 dan berkata-katalah seorang kepada yang lain dalam mazmur, kidung puji-pujian dan nyanyian rohani. Bernyanyi dan bersoraklah bagi Tuhan dengan segenap hati. Ucaplah syukur senantiasa atas segala sesuatu dalam nama Tuhan kita Yesus Kristus kepada Allah dan Bapa kita

Ingatlah kesetiaan dan kebaikan Tuhan, itulah dasar kita dapat bersyukur dan memuji Tuhan.